Jumat, 13 Mei 2011

daripada nganggur


Pinjam Buku 42 Tahun
Mantan personel Angkatan Udara Kerajaan Inggris mengembalikan sebuah buku sejarah ke perpustakaan umum di Malta, setelah Ia pinjam selam 42 tahun.Emie Roscouet, seorang warga dari Channel Island, secara terburu-buru mengepak buku itu ketika meninggalkan Malta pada Juni  1962.Ia mengembalikan buku itu setelah istrinya memberi Ia izin berlibur ke Malta sebagai hadiah ulang tahun ke-65.
“Itu menjadi pemikiran saya selama ini. ” kata Rescouet kepada harian Times of Malta.dia berharap akan dikenai denda, tetapi malahdisuguhi kopi.
“Barangkali cerita ini akan mendorong orang lain untuk mengembalikan buku pinjaman yang sudah lewat waktu,” kata Joe Debasttista petugas perpustakaan.Betul juga..

Berenang Bikin Ompong
Awas, berenang dapat menyebabkan seseorang mengalami ompol total. Itulah yang terjadi pada Don Messey (59 tahun), warga London, Inggris. Maunya menunjukkan kehebatannya berenang, eh… Ia malah kehilangan gigi palsunya. Karena itu Messey terpaksa pulang ke London dari liburannya keluar kota dalam keadaan ompong.
Cerita itu berawal ketika Messey ingin berenang dengan gaya bebas. Masalahnya gaya itu mengharuskan si perenang untuk sering menghirup dan menyemburkan air. “jadi saya pun menghirup dan menyemburkan air. Tetapi… ternyata gigi saya ikut tersembur.”tuturnya.
Messey lalu menyuruh anaknya mencari gigi itu di dasar air dengan snorkeling. Tetapi tetap saja tidak ditemukan. Dua minggu kemudian, barulah gigi palsu itu ditemukan, tersangkut di jaring seorang nelayan.

Yuan Habiskan Banyak Yuan
Seorang perempuan Cina kontes kecantikan didiskualifikasi karena telah menjalani operasi plastik. Padahal, Yang Yuan sudah mengahabiskan uang sebanyak 110.000 yuan (hamper Rp 120 juta) dan menjalani pembedahan sampai 11 kali demi memperoleh kemolekan seorang wanita yang dianggap pantas menyandang gelar Miss Continental.
Meski mengusirnya keluar gelanggang. Panita penyelenggara pemilihan Miss Continental tetap memanfaatkan foto-foto Yang Yuan, yang diambil sebelum dan sesudah pembedahan, untuk sebuah iklan bedah plastik.
Secara umum, peserta kontes memang tidak dilarang menjalani operasi plastik sepertinya. Namun, panitia menilai apa yang dilakukan Yang Yuan sudah kelewatan. Ia bukan sekedar memperindah bentuk hidung atau kelopak mata. Namun , ia menajalani operasi plastik untuk merubah total wajahnya. Sungguh keterlaluan…..

Operasi suara 
kini sudah ada operasi lemak di perut, operasi wajah, hidung, dan operasi di bagian tubuh-tubuh lainnya. Semuanya bertujuan membuat seseorang tampil lebih menarik dan lebih muda dari usianya yang sebenarnya. Namun, sekarang muncul pula jenis operasio baru, yakni operasi suara untuk membuat nada suara terdengar lebih muda. Artinya si pemilik suara itu setidaknya terkesan lebih muda.
Bagi calon pasien yang suaranya bergetar, atau bernada suara tidak sesuai dengan penampilan barunya, kini biasa mendaftarkan diri. Dijanjikan operasi itu akan membuat suara menjadi lebih bagus sesuai dengan penampilan fisik yang lebih muda. Jenis operasinya disebut  voice lift (operasi nada suara)
“misalanya ada beberapa orang yang membayar 15.000 dollar AS untuk operasi wajah. Namun, nada suara tidak bisa berbohong dan nada suaranya memperlihatkan nada suaranya yang lebih tua, yakni 75 tahun,” kata Dr. Robert Thayer Staloff dari graduate hospital.
“Untuk itu kami menawarkan operasi suara agar tidak mengeluarkan nada gemetar.” Kata Staloff. Meskin tak baru operasi suara kini dikenal dan diminati.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar